#TutorialBlogger #favicondiblogspot #LogoBlogger
Cara Merubah Favicon & Logo Blogger di Address Bar
Ada 2 jenis logo dalam sebuah blog, yaitu logo yang terletak di bagian header website dan logo favicon yang ada di address bar browser
Tutorial kali ini akan membahas sedikit tentang bagaimana cara membuat logo sekaligus cara merubah logo di blogger untuk pemula, dan cara mengganti favicon logo kecil di atas browser
Pengertian Favicon
Favicon atau favorite icon yang dikenal dengan sebutan shortcut icon, website icon, tab icon, URL icon, atau bookmark icon.
Fungsi-favicon
Fungsi favicon sangat penting yaitu untuk mengidentifikasi sebuah blog atau website dengan cepat pada tab browser, toolbar, bookmark, history dll
Dengan favicon maka halaman blog / web kita mudah diidentifikasi dan dibedakan dengan halaman website lain
Favicon adalah sebuah gambar dengan ukuran 16 pixel X 16 pixel, format .ico
memang kecil namun memberikan perbedaan yang signifikan terkait legitimasi dan branding website kita
Pengertian dan fungsi Logo
Logo adalah sebuah tulisan atau gambar yang digunakan untuk merepresentasikan sebuah brand atau merek
Ada 2 buah jenis logo yang dikenal yaitu logo type (logo yang berupa tulisan) dan logo mark (logo berupa simbol atau gambar)
Untuk yang biasa berkecimpung dalam dunia design, membuat sebuah logo itu mudah
Namun bagi blogger pemula terkadang membuat logo yang bisa sesuai dengan tema dan warna website mungkin agak susah, begitupun favicon
Ada beberapa tips, bagaimana cara mudah membuat logo dan favicon untuk blog
Berikut ini adalah website yang biasa digunakan untuk mebuat logo dalam bentuk logotype
Untuk tutorial kali ini akan menggunakan Flammingtext sebagai contoh membuat-dan-merubah-logo-blogger
Kunjungi flamingtext.com
kemudian ketik nama logo dan tekan tombol go seperti contoh gambar dibawah ini
Selanjutnya akan diperlihatkan preview logo yang kita buat, pilih logo yang cocok dengan cara navigasi tombol, ikuti saja langkah-langkahnya sangat mudah dan sederhana.
Bila dirasa sudah menemukan logo yang cocok tinggal klik pada logo tersebut, klik pada edit logo untuk melakukan beberapa penyesuaian
Selanjutnya silahkan sesuaikan logo sesuai dengan keperluan, apakah background transparen, font menggunakan arial, penyesuaian besar font dll.
Bila sudah sesuai selanjutnya klik tombol next, Klik download untuk mengunduh logo
Untuk membuat favicon caranya kurang lebih sama, teman teman harus mendesain logo untuk favicon terlebih dahulu seperti yang dicontohkan dalam contoh membuat "logo blog" diatas
Gunakan huruf pertama sebagai favicon
Bila favicon sudah siap selanjutnya convert file png atau jpg yang hendak dijadikan favicon menjadi file ber exstensi .ico menggunakan favicon generator
Teman teman bisa memilih berbagai macam dimensi, namun pada umumnya dimensi favicon adalah 16px X 16px
Bila logo dan favicon blog sudah siap, maka sekarang saatnya mengganti favicon default blogger menggunakan favicon dan logo buatan sendiri
Cara Mengganti Favicon di Blog
Ok, Sekarang kita coba mengganti favicon default blogger dengan favicon buatan sendiri agar terlihat lebih profesional
Sepertinya, menggunakan favicon blogspot terkesan kurang profesional dan terlihat hanya sebuah blog gratisan yang umum saja.
Walaupun memang hanya blogspot gratisan namun tampil profesional bukanlah hal yang sulit
Pada tampilan blogger baru, menu favicon berada di setting atau setelan >> Basic
Login di Blogger kemudian pilih >> Setting
Pada bagian Basic >> Klik pada menu favicon, seperti pada gambar dibawah ini,
Cara Mengganti Favicon di Blog |
Selanjutnya klik pada >> choose file
Browse lokasi kita menyimpan gambar favicon
Pilih file favicon yang sudah dibuat dengan ekstensi .ico, Open file, selanjutnya save
Setelah itu kita refresh browser, terkadang favicon tidak langsung tampil di browser
Hal itu disebabkan karena browser masih menyimpan cache favicon lama
Setelah selang beberapa waktu maka favicon akan ditampilkan oleh browser.
Mengganti Logo Blogger dengan Gambar
Bila ingin mengganti logo blogger dalam bentuk gambar (bukan text) caranya adalah
Login di blogger kemudian klik tata letak, edit di main header.
Pada bagian image silahkan pilih from computer kemudian upload gambar, atau menggunakan from the web paste an image url (paste link gambar yang sebelumnya sudah diupload)
Selanjutnya pilih Save
Selamat mencoba .....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Komentar, demi perbaikan dan kemajuan Blog ini, Salam https://elibskripsi.blogspot.com/